Atlet Cilik Taekwondo SD Muhammadiyah 18 Surabaya Ini Raih Juara 1 Ajang Kejuaraan Taekwondo Tingkat Provinsi Jawa Timur



Seribu lebih atlet taekwondo pelajar se Jawa Timur ini ikuti Kejuaraan Daerah Taekwondo Antar Pelajar se-Jatim, yang berlangsung selama 5 hari, dimulai pada hari Jumat (6/9/19) bertempat di Gedung Olahraga (GOR) Gadjah Mada, Kota Batu.

Dalam kejuaraan taekwondo ini dibagi menjadi 2 kategori Poomsae (ketangkasan/rangkaian jurus) dan Gyeorugi (sparing/duel). Ada pula pembagian 2 kelas dalam kategori kelas prestasi dan semi prestasi. Menariknya, kejuaraan daerah taekwondo ini selalu dinantikan oleh pelajar sebagai salah satu event tahunan yang luar biasa.

Ricky Julianto, siswa kelas 4 SD Muhammadiyah 18 Surabaya ini menjadi salah satu atlet taekwondo yang beradu kemampuan dalam ajang tersebut. Ricky, berkali-kali mendapat kesempatan untuk mengikuti berbagai ajang kejuaraan taekwondo.

Ricky berhasil mengungguli lawannya dengan meraih juara 1 dalam kategori Gyeorugi (pertandingan sparing/duel antar 2 taekwondo) semi prestasi 25 kg putra. Melihat, seluruh peserta yang merupakan atlet-atlet berbakat ini tampak bersaing cukup ketat, melelahkan dan menegangkan untuk memperebutkan tiket yang akan mewakili Jatim dalam kejuaraan taekwondo antar pelajar tingkat nasional.

"Alhamdulillah. Saya senang dan bangga. Saya dan mama langsung antusias menghadiri acara penyerahan medali." kata Ricky, menjelaskan rasa syukur dan terkejut yang bersamaan. "Semoga akan semakin banyak tentunya atlet taekwondo yang berbakat dan berprestasi" sambungnya. (Mitha)

About SD MUHAMMADIYAH 18

Islamic Full Day School Education:
Merupakan sistem pendidikan yang menerapkan pembelajaran integrated learning dengan memadukan pembelajaran tuntas dan nyaman serta pembiasaan karakter dan nilai islami dalam kehidupan sehari-hari yang tidak lepas kerjasama orang tua dalam aktivitasnya.Program tersebut diharapkan mampu membawa perubahan sikap, perilaku serta pola pikir yang melekat pada peserta didik sampai pada pergaulan dan lingkungan sekitarnya dengan menjadi muslim dan muslimah cerdas yang tangguh sebagai hamba Allah dan khalifah-Nya.

0 comentários:

Posting Komentar