Alam Sahabat Sejatiku



Dalam belajar diperlukan suasana baru. Hal ini agar para siswa tidak bosan untuk menuntut ilmu.

Sebagai upaya melakukan inovasi pembelajaran, SD Muhammadiyah 18 Surabaya melaksanakan Kegiatan Tengah Semester 3. Kegiatan yang dikemas outbond di ikuti para anak didik kelas 1 dan kelas 2.

Bertempat di Pacet Mini Park, Desa Waru gunung -Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, para anak didik dari enam rombel ini di dampingi para guru dan karyawan SD berlokasi di Mulyorejo Tengah no 5, Surabaya, Jawa Timur.

Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (16/02/2017) ini bermaterikan outbond di alam terbuka. Dengan outbond, para anak didik kelas 1 dan kelas 2 bisa belajar sambil bermain.

Lokasi pelaksanaan di alam terbuka bertujuan menumbuhkan semangat anak didik sehingga mempunyai ketrampilan atau softskill yang lebih baik.

"Dari kegiatan outbond ini, anak-anak dapat merasakan secara langsung materi yang disampaikan," ujar Ketua Panitia, Nur Fadilah S.Pd.I.

Kegiatan KTS 3 sangat variatif. "Kami sangat senang. Di sini, kami juga diajak berkeliling di sekitar area mini park secara bergantian dengan menggunakan motorcycle roda tiga," kata siswa kelas 1, M. Rheza. (*)
















About SD MUHAMMADIYAH 18

Islamic Full Day School Education:
Merupakan sistem pendidikan yang menerapkan pembelajaran integrated learning dengan memadukan pembelajaran tuntas dan nyaman serta pembiasaan karakter dan nilai islami dalam kehidupan sehari-hari yang tidak lepas kerjasama orang tua dalam aktivitasnya.Program tersebut diharapkan mampu membawa perubahan sikap, perilaku serta pola pikir yang melekat pada peserta didik sampai pada pergaulan dan lingkungan sekitarnya dengan menjadi muslim dan muslimah cerdas yang tangguh sebagai hamba Allah dan khalifah-Nya.

0 comentários:

Posting Komentar